Adakan Apel Pagi, MTsN 5 Kebumen Bangun Motivasi Belajar

Kebumen - MTs Negeri 5 Kebumen mengadakan apel pagi untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional. Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis (12/5) yang merupakan hari pertama masuk sekolah setelah libur Hari Raya Idul Fitri.  Apel yang dipimpin oleh Rokhim Abdullah ini, diikuti oleh seluruh guru dan karyawan serta semua peserta didik kelas 7,8 dan 9 yang bertempat di halaman MTsN 5 Kebumen.

 

Sebagai pembina apel, Imam Pratomo menyampaikan sejarah Hari Pendidikan Nasional kepada siswa.

 

“Hari Pendidikan Nasional diperingati tanggal 2 Mei, karena diambil dari tanggal lahir Ki Hajar Dewantara, sebagai bentuk penghargaan kepada beliau atas jasa besarnya pada Bangsa Indonesia sebagai tokoh pendidikan yang telah mendirikan lembaga pendidikan Taman Siswa”, jelas Imam.

Imam juga memberikan motivasi kepada peserta didik kelas 7 dan 8 untuk belajar dengan tekun karena akan menghadapi Penilaian Akhir Tahun. Kepada peserta didik kelas 9, Imam memberikan arahan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Selanjutnya Imam menyampaikan permohonan maaf kepada peserta didik mewakili guru dan karyawan.

“Kepada peserta didik, seluruh kesalahan sudah saya maafkan. Marah dan nasehat yang diberikan bapak ibu guru merupakan salah satu bentuk perhatian dan kasih sayang kepada kalian”, imbuhnya.

Apel diakhiri dengan doa penutup oleh Fuad Hasim dilanjutkan dengan kegiatan mushofahah yang dilakukan oleh seluruh guru, karyawan dan peserta didik. Dimulai dari barisan peserta didik putra bersalaman dengan bapak ibu guru dan sesama peserta didik, dilanjutkan barisan peserta didik putri dengan alur yang sama. (PIC)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.